Headlines News :
http://picasion.com/i/1URpX/
http://picasion.com/i/1UScV/
Home » , » Jalan Poros Sejiram – Semitau Rusak

Jalan Poros Sejiram – Semitau Rusak

On Sunday, January 20, 2013 | 7:26 PM

jalan Sejiram – Semitau di beberapa titik mengalami kerusakan

Cerita klasik infrastruktur yang rusak seakan tak ada habisnya di Bumi Uncak Kapuas. Salah satunya adalah kerusakan jalan di poros Sejiram Kecamatan Seberuang menuju ke Semitau Kecamatan Semitau.
Pantauan SUKA di lapangan, hampir merata terdapat kerusakan di jalan yang menghubungkan tiga kecamatan itu ke poros utama jalan Negara Lintas Selatan. Lubang dari yang berukuran kecil hingga berukuran dengan mudah di temui. Kubangan lumpur pun menghiasi jalan yang menjadi akses utama masyarakat di wilayah itu Ada yang aspalnya terkelupas, hingga jalan yang berlobang dan berlumpur.  Akibatnya, akses keluar dan masuk wilayah itu menjadi terganggu.
Kendaraan baik roda dua mauupun roda empat atau lebih mesti hati-hati melintas di jalan itu. setidaknya dibutuhkan waktu satu jam perjalanan dari pertigaan jalan poros lintas selatan untuk tiba di Semitau. Padahal jika kondisi jalan baik, hanya dibutuhkan waktu antara 20 hingga 30 menit perjalanan.
“Dulu waktu kondisi jalan lebih baik dari sekarang tidak butuh waktu lama dari Semitau ke Simpang di jalan lintas selatan. Paling dua puluh menit hingga setengah jam sampai. Kalau sekarang paling cepat satu jam bahkan bisa lebih,” ungkap Rusli, salah seorang warga yang di temui di jalan.
Warga Semitau ini berharap, jalan tersebut segera di perbaiki. Karena ada tiga kecamatan yang bergantung pada jalan itu. baik warga Semitau, Sejiram di tambah warga Suhaid, Kecamatan Suhaid. Dikhawatirkan ketika kerusakan semakin parah, maka masyarakat di tiga kecamatan itu akan mengalami kesulitan akses. (Ln13)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

http://picasion.com/i/1USKG/
 
Support : Bang Eceng | Template | @Adhittia_Egha
Copyright © 2013. Suara Uncak Kapuas - All Rights Reserved
Dirancang Oleh Adhittia Egha Atau Bang Eceng